Rabu, 31 Oktober 2012

Review Manga : Denpa Kyoushi

Wali kelasmu seorang mantan ketua sebuah geng atau anak tunggal dari bos yakuza? Sudah pernah lihat tuh di manga GTO & Gokusen. Tapi bagaimana kalau wali kelasmu adalah seorang otaku?


Cover Denpa Kyoushi Volume 1

Mari kita berkenalan dengan Kagami Junichiro. Ia adalah seorang jenius yang pernah menerbitkan tesis di sebuah majalah sains terkenal pada usia 17 tahun namun menolak semua tawaran dari semua institut penelitian di seluruh dunia untuk menjadi peneliti dan lebih memilih untuk menjadi otaku. Dengan bantuan adik perempuannya, ia akhirnya menjadi guru fisika di sebuah SMA.


Selasa, 30 Oktober 2012

Pentagram Dalam Manga dan Anime

Pentagram Biasa
Kalau anak kecil ditanya gambar apa ini? Sebagian besar pasti bilang kalau ini adalah gambar bintang. Tapi jika pertanyaan yang sama diajukan pada orang dewasa dari latar belakang budaya, kepercayaan, pendidikan atau suku bangsa yang berbeda kita bisa mendapatkan berbagai macam jawaban.

Meski memiliki sebutan dan arti bermacam-macam, namun gambar ini memiliki sebutan umum Pentagram yang berarti Lima Garis. Disadari atau tidak pentagram kini menjadi salah satu simbol paling populer hingga kita bisa bisa menemukannya di berbagai macam media, termasuk di dalam manga dan anime.

Alucard Seal
Misalnya gambar di samping yang merupakan segel milik Alucard dalam manga dan anime Hellsing. Alucard adalah seorang vampir  yang bersumpah untuk mengabdikan dirinya untuk melayani keluarga Hellsing dalam membasmi dan menghancurkan segala kekuatan supernatural jahat yang mengancam keselamatan Sang Ratu dan Negara-nya.


Alpha Stigma

Contoh berikutnya adalah logo alpha stigma milik Ryner Lute dalam anime Densetsu No Yuusha No Densetsu. Seseorang yang memiliki Alpha Stigma akan dapat meniru sihir orang lain hanya dengan melihat saja. Pemilik Alpha Stigma seringkali disebut monster karena ketika mereka mengamuk dan kehilangan kontrol, mereka bisa membunuh siapapun orang yang berada di sekitarnya entah itu lawan atau kawan.



Ciel & Sebastian Contract Seal
Contoh saya yang terakhir adalah segel perjanjian antara Ciel Phantomhive dengan Sebastian Michaelis dari manga dan anime Kuroshitsuji. Segel yang ada di mata sebelah kanan Ciel dan punggung telapak tangan kiri Sebastian ini adalah sebuah segel perjanjian bahwa Sebastian akan menjadi pelayan setia Ciel hingga Ciel mendapatkan apa yang diinginkan dan sebagai gantinya ketika Ciel sudah mendapatkan apa yang diinginkannya nanti ia akan memberikan jiwanya pada Sebastian yang merupakan seorang setan.


Mungkin masih banyak lagi manga atau anime yang memunculkan simbol pentagram ini selain yang saya sebutkan. Namun sebagian besar manga atau anime yang memunculkan simbol ini selalu mengaitkan simbol ini dengan suatu kekuatan supernatural hebat di luar kemampuan manusia biasa. Lalu pertanyaannya, kenapa sih simbol ini sering dikaitkan dengan hal-hal yang berbau supernatural?


Senin, 29 Oktober 2012

Trio Onii-san Favorit


Siapa sih yang nggak tau tiga karakter di atas? Yup, mereka adalah Uchiha Itachi, Sesshoumaru, dan Kuchiki Byakuya. Semuanya merupakan karakter penting di manga dan anime Naruto, Inuyasha, dan Bleach. Dan semuanya adalah karakter favoritku, hehe...

Sejak ketiga karakter tersebut muncul pertama kali di anime masing-masing, saya langsung suka banget sama mereka, dan saya selalu membayangkan seandainya mereka bertiga ada di dunia nyata, waaaahhhhhh..........bisa bikin ngiler cewek-cewek dan bikin iri para cowok-cowok, hihi...

Sebenarnya apa sih yang menarik dari ketiga karakter tersebut? Banyak banget. Langsung dibahas aja deh,
  • Kuchiki Byakuya
 Lahir dalam keluarga Kuchiki yang merupakan salah satu dari empat keluarga bangsawan paling berpengaruh di Soul Society. Sejak kecil, Byakuya sudah dididik sebagai pewaris kepala keluarganya. Meski semasa kecil termasuk anak yang penuh energi dan 'berdarah panas', setelah dewasa karakternya menjadi tenang dan pendiam dengan kesan agak angkuh. Pernah menikah dengan Hisana tapi sudah ditinggal mati karena sakit dan tidak menikah lagi sejak saat itu (Wehehe....Duren nih). Selalu memegang teguh janji yang dibuatnya meski terkadang janjinya bisa saling bertabrakan di kemudian hari (seperti janjinya pada Hisana untuk melindungi Rukia VS janjinya pada keluarga untuk selalu mematuhi peraturan dan hukum yang berlaku).

Meski dari luar dia tampak dingin pada Rukia namun sebenarnya dia sangat menyayangi Rukia, hal ini terbukti saat Rukia berada di situasi yang kritis, Byakuya selalu datang untuk menyelamatkannya. Pada awalnya saya kira Byakuya naksir Rukia, tapi ternyata nggak. Rasa sayang Byakuya memang murni rasa sayang seorang kakak pada adiknya, walaupun sebenarnya Rukia bukan adik kandungnya.
  • Sesshoumaru
 Seorang keturunan dari siluman anjing yang sangat kuat dan ditakuti. Punya adik tiri setengah manusia yaitu Inuyasha. Sesshoumaru adalah satu-satunya siluman yang tidak tertarik untuk mendapatkan Shikon no tama karena dia sudah sangat yakin dengan kemampuan dirinya dan merasa hanya siluman rendahanlah yang menggunakan Shikon no tama untuk meningkatkan kekuatannya. Karena terlahir sebagai keturunan siluman yang hebat, membuat sifatnya menjadi arogan, angkuh, dan memandang rendah siluman lain. Dia bahkan sangat membenci Inuyasha karena ke'setengah manusiaan'-nya.
Namun sikapnya mulai berubah sejak dia menyelamatkan seorang gadis kecil bernama Rin. Perlahan-lahan dia mulai menghilangkan rasa bencinya pada Inuyasha dan Rin menjadi eksistensi yang sangat berarti baginya, meski dia tidak pernah menunjukkan rasa perhatiannya pada Rin. Sesshoumaru juga pernah membantu menghentikan Inuyasha saat Inuyasha kehilangan kontrol dirinya. Dan pada akhirnya Sesshoumaru juga yang membantu Inuyasha dkk. ketika bertarung melawan Naraku. Uwaaaahhhhh....... Pengennya jadi Rin ^_^
  • Uchiha Itachi
Itachi adalah anak laki-laki tertua Uchiha Mikoto dan Uchiha Fugaku. Ia memiliki seorang adik laki-laki bernama Sasuke. Oleh semua anggota klannya ia dijuluki sebagai jenius karena kekuatannya yang hebat dan melebihi semua anggota klan Uchiha lain. Itachi memiliki kontrol emosi yang kuat dan terkesan tidak memiliki emosi jika dilihat dari luar.

Dia menjadi kriminal setelah membantai seluruh anggota klannya kecuali Sasuke. Meski ia beralasan pada Sasuke ia tidak membunuhnya karena menilai Sasuke terlalu lemah, namun alasan sebenarnya adalah karena ia terlalu menyayangi Sasuke dan ingin melindungi Sasuke. Saya sudah dapat menduganya sih, dari awal kalau Itachi pasti punya alasan kenapa dia membantai klannya dan hanya menyisakan Sasuke. Soalnya, kalau dilihat dari adegan-adegan flashback yang terjadi pada waktu masa kecil Sasuke, kelihatan banget kalau Itachi sayang banget sama Sasuke. Misalnya, saat Itachi marah dengan salah seorang anggota klannya dia jadi tenang setelah Sasuke menyuruhnya berhenti. Apalagi waktu lihat Itachi gendongin Sasuke, Hmmmmmmmm.........So sweet.

Itu tadi ulasan dari masing-masing karakter. Meski berasal dari manga dan anime yang berbeda, penampilan juga berbeda, tapi mereka punya beberapa persamaan, antara lain:
  • Sama-sama berasal dari keluarga yang terpandang di lingkungannya
  • Sama-sama memiliki kekuatan yang hebat dan cerdas
  • Berpembawaan tenang dan berwibawa
  • Rela melakukan apapun demi melindungi orang yang disayangi
  • Semuanya kakkoii
  • Sikapnya sok cuek sama adiknya padahal sayang banget

Minggu, 28 Oktober 2012

Death Note Manga, Anime, atau Live-Action Movie?


Dulu waktu masih awal-awal jadi mahasiswa saya pernah ngobrolin Death Note sama teman. Ngobrol udah lamaaaaa......eeeeehhhhh baru ketahuan kalau kita ngobrolin Death Note beda versi. Dia ngobrolin Death Note versi live-action movie sedangkan saya ngobrolin Death Note yang versi anime. Jadi doeng doeng deh kayak ketiban ember. Sebenernya waktu itu saya udah nonton sih yang versi live-action movie-nya, tapi berhubung nggak suka jadi ogah ngobrolinnya, mendingan ngobrolin yang versi anime.

Nah, berhubung kejadian itu saya jadi nyari-nyari deh versi aslinya si Death Note ini yang masih berupa manga. Daaann.....setelah saya baca sampe habis semua 12 volume, saya jadi lebih suka sama manganya daripada animenya dan jadi semakin tidak suka sama yang versi live-action movie-nya, kenapa?

Aktor dan aktris yang berperan nggak ada yang mirip dan nggak sesuai dengan yang dibayangkan, terutama Yagami Light, Uuuuhhhhhh!!!!!!! Sebel banget kalau lihat pemeran si Light ini, udah nggak mirip, nggak ada aura-aura kejam dan sedikit kegilaan seperti yang digambarkan di manga dan animenya, suaranya juga nggak banget, masih bagus suaranya Miyano Mamoru (seiyuu Yagami Light versi anime). Yang jadi L juga kurang emo, yang jadi Misa kurang kawaii, yang jadi Matsuda ketuaan, de el el.


Alasan berikutnya, karena jalan ceritanya yang nggak sama dengan manga atau animenya. L yang seharusnya mati dan digantikan dengan dua orang penerusnya (Mello & Near), di versi live-action movie-nya nggak mati, terus yang jadi Kira-X kok jadi perempuan, padahal kalau sesuai sama manga & anime harusnya laki.

Review Manga : Hana Yori Dango

Waah...posting pertama nih! Di blog baru yang didedikasikan untuk mengulas semua hal yang berkaitan dengan manga ini saya akan mereview sebuah manga legendaris yang sudah diadaptasi jadi anime dan drama yang diproduksi oleh beberapa negara di Asia, Hana Yori Dango. Ini nih Cover volume 1-nya
Manga ini bergenre shoujo dan ditulis oleh mangaka yang bernama Yoko Kamio. Ceritanya berpusat pada Makino Tsukushi,seorang gadis yang berasal dari keluarga miskin yang bersekolah di sekolah elite Eitoku, dan empat orang cowok yang tergabung dalam grup F4 (Flower Four). Yang saya suka dari manga ini, meskipun bergenre shoujo namun ceritanya nggak lebay kayak manga-manga shoujo umumnya, walaupun kadang-kadang agak nggak masuk akal sih, misalnya cara Tsukasa mendapatkan kembali memorinya yang hilang (dengan cara dilempar bola baseball). Terus, kalau pembaca manga ini adalah seorang fashionista dari jaman sekarang mungkin akan sedikit mengalami 'Fashion Shock' waktu lihat ilustrasi tokoh-tokohnya di volume-volume awal (maklumlah awal terbit kan tahun 90-an). Belum lagi kalau lihat rambutnya Tsukasa. Seorang teman bahkan menyebut rambut Tsukasa kaya mie keriting yang ditumpahin ke kepala orang. Dari side note di beberapa halaman manga, katanya sih Yoko Kamio ini mau bikin rambut Tsukasa bergaya dreadlock, tapi jadinya malah kayak Marie Antoinette. Tapi semua itu nggak mengurangi keistimewaan manga ini, buktinya manga ini jadi shoujo manga paling laris sepanjang masa di Jepang.